Proses Termodinamika

Sabtu, 07 Maret 2015

Proses termodinamika

merupakan operasi yang menyebabkan keadaan sistem berubah

Ada beberapa jenis proses termodinamika :

1. Proses Isotermis , dT = 0, tidak ada perubahan temperatur sistem
Proses ini mengikuti hukum Boyle, yaitu : PV = konstan. Untuk menghitung
usaha yang dilakukan oleh sistem, tekanan sebagai fungsi volume
berdasarkan persamaan keadaan V1 V2 V gas ideal, yaitu:  
    
2. Proses Adiabatik, dq = 0, tidak ada pertukaran panas antara sistem dengan lingkungan
Kurva adiabatik lebih curam dibanding kurva isotermal. Pada proses adiabatik terjadi
perubahan suhu,tekanan, dan volume.Proses ini mengikuti rumus Poisson sebagai
berikut.
        PVɣ = tetap atau P1 V1 ɣ = P2 V2 ɣ
           TVɣ = tetap atau T1 V1 ( ɣ-1)= T2 V2 (ɣ-1)

3. Proses Isobaris , dP = 0, tekanan sistem konstan
Usaha yang dilakukan oleh gas adalah

   W = P(V2 - V1) = P (ΔV)

4. Proses Isokoris, dV = 0, tidak ada perubahan volume sistem
Karena gas tidak mengalami perubahan volume, maka usaha yang dilakukan oleh gas sama dengan nol.
     W = P (ΔV) = P(0) = 0    
               
5. Proses Siklis, dU = 0, dH = 0, Sistem melakukan beberapa proses yang berbeda tetapi akhirnya kembali pada keadaan semula

6. Proses reversibel (Proses dapat balik )  : suatu proses yang berlangsung sedemikian hingga setiap bagian yang mengalami perubahan dikembalikan pada keadaan semula tanpa menyebabkan suatu perubahan  lain.

7. Proses irreversibel (proses tak dapat balik) : proses yang berlangsung dalam satu tahap, arahnya tak dapat dibalik kecuali dengan tambahan energi luar

0 komentar:

Posting Komentar